update berita tentang prabowo subianto humanis,berani dan tegas
Berita  

Disbudpar Jawa Timur mengapresiasi 1000 Pelaku Seni di Malang Raya

Dalam rangka memberikan semangat kepada para pegiat seni dalam menjalankan profesi mereka, apresiasi dalam berbagai bentuk diperlukan. Hal ini termasuk dalam menyelenggarakan acara dan kegiatan seni.
Seperti halnya Apresiasi 1000 Pelaku Seni Malang Raya yang diselenggarakan di Pendopo Yayasan Dwi Hari Cahyono di Bokor Turen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada tanggal 14-18 Desember 2023.
Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemberdayaan Lembaga Seni Ekonomi Kreatif Wilwatikta, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jawa Timur, Samad Widodo, menyatakan perlunya dukungan pemerintah bagi para pelaku seni, terutama dengan banyaknya pemuda yang terjun ke dunia seni.
Menurut Samad, seni tradisional saat ini telah mengarah ke musik modern yang dikemas dengan apik, sehingga diminati oleh kalangan muda maupun tua. Acara Apresiasi ini juga merupakan bentuk kehadiran pemerintah dalam memfasilitasi kegiatan pelaku seni di Malang Raya.
Harapannya, kedepannya acara seperti ini dapat menjadi wadah bagi para pelaku seni untuk berkumpul dan berkolaborasi. Sebelumnya, kegiatan pelaku seni hanya menghibur pada acara hajatan, namun kini mereka diberikan panggung sendiri. Hal ini juga membuka peluang sektor ekonomi kreatif, dimana pertunjukan dapat diadakan secara berbayar.
Event serupa juga telah dilaksanakan di Jombang, Mojokerto, Blitar, dan Malang.