Rabu, 23 Oktober 2024 – 15:57 WIB
Tangerang, VIVA – MG Motor Indonesia (MG) terus berusaha memperluas jaringan diler di berbagai wilayah Tanah Air. Bersama PT Mimosa Abadi, MG meresmikan diler flagship MG Mimosa yang berlokasi di BSD, Tangerang Selatan.
Baca Juga :
Diler Baru Wuling di BSD Bisa Perbaiki Bodi dan Cat
He Guowei (Alec), CEO MG Motor Indonesia mengungkapkan peresmian tersebut menandai ekspansi berkelanjutan MG di pasar otomotif nasional, yang saat ini telah memiliki 32 jaringan diler.
“Bersama PT Mimosa Abadi, kita memperkenalkan diler flagship MG di BSD. Ini mencerminkan upaya berkelanjutan MG dalam menyediakan produk, layanan, dan pengembangan jaringan yang terbaik,” ujarnya dikutip VIVA dalam acara peresmian diler, BSD, Tangerang Selatan.
Baca Juga :
Mewahnya Diler Baru Mazda di Indonesia
Menariknya, diler ini tidak hanya sebatas menjual mobil. Tapi juga menyediakan layanan perbaikan bodi dan cat pada mobil.
Baca Juga :
Sudah Jualan Sejak 1900-an, Tempat Ini Jadi Diler Pertama Harley-Davidson
“Menyandang status flagship, jaringan diler terbaru ini mengusung konsep 4S (Sales, Service, Spare Parts, Body & Paint) yang siap melayani kendaraan konsumen MG,” kata Alec.
Adapun, MG Mimosa BSD ini memiliki ruang pamer yang luas dengan kapasitas tujuh unit dan memiliki enam service bay.
Dalam kesempatan yang sama, Chief Operating Officer PT Mimosa Abadi, Darius Syahputra menyampaikan bahwa diler flagship ini juga hadir dengan Green Dealership Concept khususnya yang menekankan aspek sustainability.
“Hal ini diwujudkan melalui pemakaian solar panel sebagai sumber listrik tambahan untuk mendukung fasilitas pengisian daya baterai kendaraan listrik,” kata Darius.
Ia menambahkan, “Untuk konsumen kendaraan listrik, MG Mimosa BSD didukung dengan fasilitas DC Charging,”
Dalam periode Grand Opening, MG Mimosa BSD memberikan penawaran khusus untuk lini produk kendaraan listrik MG 4 EV dan MG ZS EV yang terdiri dari cicilan ringan dengan bunga 0 persen hingga dua tahun dan gratis asuransi selama satu tahun.
Sebagai informasi, diler MG Mimosa BSD akan dibuka setiap hari mulai pukul 08:30 – 20:00 WIB dan tetap beroperasi di jam normal pada akhir pekan maupun hari libur nasional.
Halaman Selanjutnya
Dalam kesempatan yang sama, Chief Operating Officer PT Mimosa Abadi, Darius Syahputra menyampaikan bahwa diler flagship ini juga hadir dengan Green Dealership Concept khususnya yang menekankan aspek sustainability.