Rabu, 4 September 2024 – 21:12 WIB
Jakarta, VIVA – Mobil Listrik buatan Indonesia, Toyota Innova Zenix memiliki daya tarik sendiri bagi sebagian orang, salah satunya Pemimpin Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus saat melakukan kunjungan apostolik ke Indonesia.
Baca Juga :
Jadi Prioritas Jokowi, Menteri Teten Pastikan Progres RUU Perkoperasian Digeber
Ternyata, Toyota Innova Zenix hybrid juga digunakan oleh Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) saat menemani kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia.
Dalam foto yang diterima VIVA, mobil Innova Zenix berwarna hitam metalik melintas di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat.
Baca Juga :
Paus Fransiskus Kunjungan ke RI, Andi Gani Sebut Sosok yang Dekat dengan Orang Termarjinalkan
Mobil tersebut menggunakan pelat nomor RI 1 dan diawal oleh sejumlah mobil dan motor Paspampres.
Baca Juga :
Deretan Taipan Ikut Pertemuan Jokowi dengan Paus di Istana
Hal itu pun dibenarkan oleh Yusuf Permana selaku Deputi Protokol, Pers dan Media Istana Presiden.
“Iya betul sekali, itu (Toyota Innova Zenix Hybrid) kendaraan Bapak (Presiden Joko Widodo),” ujarnya saat dikonfirmasi VIVA pada Rabu.
Untuk diketahui, Kijang Innova Zenix merupakan produk lokal yang dirakit di pabrik Toyota di Indonesia.
Terkait spesifikasi, Toyota Innova Zenix Hybrid menawarkan kombinasi antara efisiensi bahan bakar dan kenyamanan yang mumpuni.
Ditenagai oleh mesin hybrid, Innova Zenix memiliki performa yang optimal sambil menjaga konsumsi bahan bakar tetap rendah.
Toyota Innova Zenix dilengkapi dengan teknologi hybrid terbaru yang menggabungkan mesin bensin 2.5L dengan motor listrik untuk memberikan tenaga yang efisien.
Halaman Selanjutnya
Untuk diketahui, Kijang Innova Zenix merupakan produk lokal yang dirakit di pabrik Toyota di Indonesia.