update berita tentang prabowo subianto humanis,berani dan tegas

Apa Sebab Daihatsu Gran Max Di Recall di Jepang?

Apa Sebab Daihatsu Gran Max Di Recall di Jepang?

Senin, 8 Juli 2024 – 12:54 WIB

Tokyo, 8 Juli 2024 – Daihatsu Motor Co., Ltd. mengumumkan recall terhadap Daihatsu Gran Max di Jepang. Penarikan besar-besaran ini dilakukan, karena adanya potensi masalah pada aki kendaraan yang dapat berakibat fatal dalam kecelakaan.

Baca Juga :

Toyota Resmi Luncurkan Fortuner Baru dengan ADAS dan Kamera 360

Menurut Daihatsu, dikutip VIVA Otomotif dari keterangan resmi perusahaan, aki pada kendaraan yang diproduksi antara September dan Desember 2023 tersebut berisiko bergerak berlebihan, terlepas, atau tidak tertahan dengan benar jika terjadi tabrakan dari belakang.

Apabila hal ini terjadi, maka dapat menyebabkan korsleting, kebakaran, atau bahkan cedera serius bagi penumpang.

Baca Juga :

Kacau! 10 Juta Pengendara Kena Tilang ETLE dalam Sebulan di Jakarta

Daihatsu Gran Max versi Jepang

Daihatsu telah melaporkan masalah ini kepada Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, Transportasi dan Pariwisata (MLIT) Jepang dan akan segera memberitahukan pemilik kendaraan yang terkena dampak melalui surat.

Baca Juga :

Jadwal Mobil SIM Keliling Jakarta, Bandung, Bekasi, Bogor Senin 8 Juli 2024

Perbaikan akan dilakukan secara gratis, termasuk penggantian aki dan pemasangan penahan aki tambahan. Sejauh ini, informasi menyatakan bahwa recall hanya memengaruhi kendaraan yang dijual di Jepang.

“Kami dengan tulus meminta maaf kepada semua pelanggan setia kami atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Pelanggan yang terkena dampak akan diberitahu melalui surat langsung dari perusahaan penjualan kami,” ujar Daihatsu.

Sebagai informasi, Daihatsu Gran Max pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2007, menjadi primadona di kelas niaga ringan.

Didesain kokoh dan tangguh, Gran Max menjelma sebagai andalan pengusaha dan pemilik usaha kecil di Tanah Air. Model ini kemudian juga diekspor ke Jepang.

Gran Max hadir dalam dua varian utama: Gran Max Pick Up dan Gran Max Minibus. Varian Pick Up menawarkan fleksibilitas untuk mengangkut barang, tersedia dalam tipe bak terbuka dan box.

Sementara itu, Gran Max Minibus ideal untuk mengangkut penumpang, dengan pilihan varian blind van dan minibus.

Halaman Selanjutnya

Sebagai informasi, Daihatsu Gran Max pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2007, menjadi primadona di kelas niaga ringan.

Source link

Exit mobile version