update berita tentang prabowo subianto humanis,berani dan tegas
Berita  

Prosesi Sedekah Laut 2024: Nelayan di Pemalang Melarung Tiga Kepala Kerbau

Prosesi Sedekah Laut 2024: Nelayan di Pemalang Melarung Tiga Kepala Kerbau
Berita
Nelayan di Pemalang Larung Tiga Kepala Kerbau saat Prosesi Sedekah Laut 2024

Kepala kerbau sebagai sesaji yang selalu ada dalam acara sedekah laut atau Baritan di Asemdoyong, Pemalang. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, PEMALANG – Ratusan kapal nelayan berbagai ukuran yang sarat penumpang, mengikuti rangkaian acara larung sesaji atau lebih dikenal dengan nama Baritan.

Acara tersebut merupakan bagian dari sedekah laut yang diadakan setiap Sura di Pantai Asemdoyong, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, pada Minggu (7/7/2024).

Baritan ini merupakan ungkapan rasa syukur atas kelimpahan hasil tangkapan para nelayan, dan juga sebagai sarana doa memohon keselamatan kepada Yang Maha Kuasa.

Bupati Pemalang Mansur Hidayat, melepas tiga kapal kecil yang berisi hasil bumi, serta tiga kepala kerbau yang selalu ada dalam Upacara Pelepasan Ambeng Laut di TPI Asemdoyong, Kecamatan Taman.

Di samping sebagai ungkapan rasa syukur dan doa, Mansur mengatakan bahwa upacara ambeng laut merupakan tradisi adat yang telah berlangsung turun-temurun. Biasanya diselenggarakan oleh nelayan setiap bulan Sura.

“Upacara ambeng laut ini merupakan tradisi adat turun-temurun dan mengandung makna budaya, sosial, dan religius,” kata Mansur.

Mansur menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan tradisi adat budaya Jawa kepada generasi muda di tengah arus budaya asing yang semakin populer belakangan ini.

Agar tradisi dan adat ini tidak tergerus oleh perkembangan zaman, Mansur berharap bahwa masyarakat pesisir dapat melestarikan tradisi ini serta memahami nilai-nilai luhur yang terkandung di dalamnya, sebagai sebuah norma sosial yang dihormati dalam kehidupan bermasyarakat.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar, sehingga terwujud rasa peduli sesama warga, agar kita juga dapat melanjutkan pembangunan di segala aspek untuk Kabupaten Pemalang,” tambah Mansur.

Sementara itu, Ketua Penyelenggara, Murino menjelaskan bahwa acara Baritan sudah menjadi tradisi bagi nelayan Desa Asemdoyong. Pada tahun 2024 ini, ini adalah sedekah laut yang ke-66 diselenggarakan, dan selalu menjadi kebanggaan warga untuk melestarikannya.

“Seluruh nelayan Asemdoyong turut serta mengumpulkan dana untuk kegiatan Baritan ini,” ungkap Murino.

Setiap kali acara Baritan diselenggarakan, selalu ramai dikunjungi oleh warga sekitar Desa Asemdoyong dan pengunjung dari desa lain. Warga yang datang biasanya diberi kesempatan oleh nelayan setempat untuk naik ke perahu yang sudah dihias dengan indah. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Ragil Surono
Editor : Mahrus Sholih